KOPENHAGEN, iNews.id - Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva mengalahkan wakil Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota. Apriyani/Fadia menang 21-18, 13-21, dan 21-10.
Pertemuan itu digelar di court 2 Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, pada Jumat (25/8/2023). Hasil tersebut pun membawa Apri/Fadia melaju ke babak semifinal. Di gim pertama, Apri/Fadia memulai laga dengan baik. Mereka langsung mencuri delapan poin langsung secara beruntun tanpa balas.
Kemampuan Apri/Fadia dengan Yuki/ Sayaka bak langit dan bumi. Sempat terbalas tujuh poin, ganda putri Indonesia tersebut pun langsung menutup keunggulan paruh pertama dengan skor 11-7.
Editor: made prisni