WROCLAW, iNews.id - Intel akan membangun pabrik di daerah Wroclaw, Polandia, dengan menginvestasikan dana 4,6 miliar dolar AS atau setara Rp68,82 triliun. Pembangunan pabrik ini untuk mendorong peningkatan produksi chip di Eropa.
Pada tahun lalu, Intel mengumumkan rencana untuk membangun kompleks pembuatan chip besar di Jerman bersama dengan fasilitas lainnya di Irlandia dan Prancis.
Hal ini dilakukan untuk mendapatkan keuntungan dari aturan pendanaan dan subsidi Komisi Eropa yang dilonggarkan karena Uni Eropa berupaya mengurangi ketergantungannya pada pasokan AS dan Asia.
Pabrik di Polandia tersebut akan mempekerjakan 2.000 karyawan dan menciptakan beberapa ribu lapangan kerja tambahan selama tahap konstruksi dan mempekerjakan pemasok.
Editor: Aditya Pratama