GRANADA, iNews.id- Manchester United meraih hasil positif di saat bertandang ke markas Granada di babak perempatfinal Liga Eropa 2020-2021. Setan Merah menang menyakinan dengan dua gol tanpa balas atas klub wakil Spanyol tersebut.
Pertadingan dilangsungkan di Estadio Municipal Nuevo Los Carmenes, Jumat (9/4/2021) dini hari WIB, MU tampil menekan sejak awal.
Gol kemenangan Setan Merah berhasil dibuka oleh Marcus Rashford pada menit ke-31. Bruno fernandes kemudian berhasil mengeksekusi penalti menjadi gol pada menit ke-90.
Raihan kemenangan ini setidaknya membuat langkah MU ke babak berikutnya semakin terbuka. Terlebih leg kedua bakal digelar di Old Trafford.
Editor: Ibnu Hariyanto