LIVERPOOL, iNews.id - Liverpool bentrok Manchester City pada pekan ke-7 Liga Inggris. Duel berlangsung di Anfield, Minggu (3/10/2021) malam WIB.
Kubu The Reds ogah dipermalukan lagi di rumah sendiri seperti saat terakhir kali bertemu Februari lalu. Kala itu mereka dibantai The Citizens dengan skor mencolok 1-4.
Tentu Liverpool tak ingin kejadian serupa terulang malam nanti. Klub asal Merseyside itu juga tengah on fire untuk mewujudkan misi balas dendam.
Mohamed Salah dan kolega belum pernah terkalahkan dari enam laga di Liga Inggris. Teranyar, Liverpool juga berpesta 5-1 atas raksasa Portugal Porto pada ajang Liga Champions.
Di sisi lain suasana hati pemain City sedang tak bagus. Tim asuhan Pep Guardiola itu baru saja dikalahkan Paris Saint-Germain 0-2 di Liga Champions tengah pekan lalu.
Pada laga nanti Liverpool masih tak akan diperkuat beberapa pilar seperti Trent Alexander-Arnold, Harvey Elliott dan Thiago Alcantara. Mereka diparkir karena cedera.
PERKIRAAN PEMAIN
LIVERPOOL (4-3-3)
Alisson; Milner, Matip, Van Dijk, Robertson; Henderson, Fabinho, Jones; Salah, Firmino, Mane
Pelatih: Jurgen Klopp
MANCHESTER CITY (4-3-3)
Ederson; Walker, Dias, Laporte, Cancelo; Silva, Rodri, Foden; Jesus, De Bruyne, Grealish
Pelatih: Pep Guardiola
LIMA PERTEMUAN TERAKHIR
07/02/2021, Liga Inggris, Liverpool 1-4 Man City
08/11/2020, Liga Inggris, Man City 1-1 Liverpool
03/07/2020, Liga Inggris, Man City 4-0 Liverpool
10/11/2019, Liga Inggris, Liverpool 3-1 Man City
04/01/2019, Liga Inggris, Man City 2-1 Liverpool
Prediksi: 50-50
Editor: Dimas Wahyu Indrajaya