MAGELANG, iNews.id - Sejumlah peserta bersiap mengikuti rally mobil kuno PPMKI Jateng tour 2022 di Alun-alun Magelang, Jateng, Sabtu (14/5/2022).
Rally mobil kuno yang diselenggarakan oleh Perhimpunan Penggemar Mobil Kuno Indonesia (PPMKI) dalam rangkaian menyambut Hari Jadi Kota Magelang ke-1116 itu diikuti oleh 200 peserta dari berbagai kota di Indonesia sebagai salah satu upaya membangkitkan kembali sektor pariwisata.
(ANTARA FOTO/Anis Efizudin)
Editor: Yudistiro Pranoto