Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Wow, Segini Harga Lukisan Pablo Picasso yang Dicuri saat Akan Dipamerkan di Spanyol
Advertisement . Scroll to see content

2 Wisatawan Asing Tewas Disambar Petir di Pantai, Tubuh Salah 1 Korban Gosong 

Minggu, 11 September 2022 - 21:04:00 WIB
2 Wisatawan Asing Tewas Disambar Petir di Pantai, Tubuh Salah 1 Korban Gosong 
Dua turis asing tewas disambar petir saat berwisata di Pulau Majorca, Spanyol. (Foto: majorcadailybulletin.com/Alejandro Sepúlveda)
Advertisement . Scroll to see content

MADRID, iNews.id - Dua turis asing tewas disambar petir saat berwisata di Pulau Majorca, Spanyol. Salah satu korban tewas seketika sementara lainnya sempat mendapatkan pertolongan darurat.

Seorang pria Swiss berusia 65 tahun dan Jerman umur 51 tahun tewas tersambar petir di sebuah teluk pasir putih bernama Cala Mesquida dekat Capdepera, timur laut Pulau Majorca pada Kamis (8/9/2022) sore. Salah satu dari mereka sempat mendapat pertolongan darurat dari petugas namun meninggal 40 menit kemudian.

Insiden ini terjadi selama badai di daerah tersebut. Pengunjung pantai yang populer dengan pasir putihnya itu dievakuasi untuk menghindari tragedi lebih lanjut.

Laporan lokal mengatakan, salah satu pria tewas setelah hujan turun dengan deras. Dia meletakkan tangannya di pegangan logam payungnya untuk melipatnya. Dia berencana meninggalkan pantai bersama istrinya ketika petir menyambar-nyambar.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut