Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Fakta Menarik Palung Terdalam di Bumi: Mikroba di Mariana Makan Metana dan Belerang
Advertisement . Scroll to see content

4 Fakta Palung Mariana, Tempat Terdalam di Bumi

Selasa, 12 Juli 2022 - 21:27:00 WIB
4 Fakta Palung Mariana, Tempat Terdalam di Bumi
Fakta Palung Mariana, Tempat Terdalam di Bumi (Foto: Scientific American)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Inilah deretan fakta Palung Mariana, tempat terdalam di bumi yang tak terjamah oleh manusia. Palung Mariana merupakan titik terdalam bumi. 

Palung yang berbentuk seperti bulan sabit ini terletak di Samudera Pasifik Barat. Palung ini memiliki panjang 2.550 kilometer dengan lebar 63 meter serta kedalaman hingga 10,9 kilometer. 

Dirangkum dari berbagai sumber, inilah lima fakta Palung Mariana yang menarik untuk diketahui.

Fakta Palung Mariana, Tempat Terdalam di Bumi

Lebih Dalam Daripada Tinggi Gunung Everest

Palung Mariana memiliki kedalaman mencapai 36.201 kaki atau 11.304 meter. Sedangkan Gunung Everest yang notabene merupakan gunung tertinggi memiliki ketinggian 29.035 kaki atau sekitar 8.850 meter.

Nah, jika diposisikan terbalik maka puncak tertinggi Gunung Everest hanya akan berada di kedalaman 7000 kaki atau 2.133 meter di bawah permukaan laut.

Bagian Terdalam Palung Mariana

Bagian terdalam Palung Mariana disebut Challenger Deep. Nama tersebut diambil dari dua kapal yang pernah menjelajahi kedalamannya dengan peralatan sounding, yakni HMS Challenger dan HMS Challenger II.

Makhluk yang Hidup di Palung Mariana

Jarak pandang di palung ini nol dan suhunya sangat dingin. Selain itu, tekanan airnya bisa mencapai 8 ton per inci persegi sekitar seribu kali tekanan atmosfer standar di permukaan laut.

Oleh sebab itu, hanya makhluk hidup tertentu saja yang dapat hidup di Palung Mariana dengan tekanan yang ekstrem tersebut.
Ilmuwan dari Scripps Institute of Oceanography di University California San Diego menemukan beberapa makhluk hidup aneh di Palung Mariana. 

Setidaknya, ada tiga jenis makhluk hidup aneh di sana, yakni amoeba raksasa dan udang tak bercangkang.
Selain itu, pernah juga ditemukan ubur-ubur berukuran kecil yang bagian kepalanya bisa mengeluarkan cahaya saat di tempat gelap

Orang Pertama yang Menjelajahi Palung Mariana

Ilmuwan Jacques Piccard dan Letnan Angkatan Laut AS Don Walsh merupakan orang pertama yang mencapai titik terdalam Palung Mariana Challenger Deep. Mereka mencapai kedalaman pada 35.914 kaki.

Editor: Komaruddin Bagja

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut