Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Afrika Selatan Tolak Serahkan Kepresidenan G20 kepada Amerika di KTT, Kenapa?
Advertisement . Scroll to see content

5 Mayat Ditemukan dalam Rumah di Pinggiran Chicago, Diduga Korban KDRT

Kamis, 01 Desember 2022 - 10:09:00 WIB
5 Mayat Ditemukan dalam Rumah di Pinggiran Chicago, Diduga Korban KDRT
Ilustrasi mayat yang ditemukan di dalam rumah. (Foto: Ist.(
Advertisement . Scroll to see content

CHICAGO, iNews.id – Lima orang ditemukan tewas di sebuah rumah di Desa Buffalo Grove, Lake and Cook County, Illinois, Amerika Serikat, Rabu (30/11/2022) waktu setempat. Desa itu berada di pinggiran Kota Chicago.

Menurut laporan CBS, polisi menerima panggilan darurat terkait kondisi kesehatan seorang perempuan di rumah yang terletak di blok 2800 Acacia Terrace, Buffalo Grove, itu.  Namun, ketika beberapa petugas tiba di lokasi, mereka tidak dapat berkomunikasi dengan penghuni rumah. Polisi pun akhirnya memaksa masuk.

Saat petugas masuk ke dalam rumah itu, mereka menemukan lima orang yang sudah tak bernyawa. Hasil penyelidikan awal menunjukkan, kematian mereka karena dipicu oleh masalah rumah tangga.

Polisi pun menyatakan, insiden pembunuhan yang diduga akibat KDRT itu tidak menimbulkan ancaman bagi masyarakat sekitar.

Satuan Tugas Kejahatan Besar Kepolisian Lake and Cook County saat ini masih mendalami kasus itu. Polisi mengatakan, nama-nama korban belum lagi dirilis ke publik, lantaran masih menunggu pemberitahuan dari keluarga terdekat.

Menurut CBS, para tetangga mengatakan bahwa terdapat anak-anak usia sekolah yang tinggal di rumah itu.

Editor: Ahmad Islamy Jamil

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut