940 Tentara Prancis Kru Kapal Induk Charles de Gaulle Positif Virus Corona
PARIS, iNews.id - Tentara Prancis kru kapal induk Charles de Gaulle yang terinfeksi virus corona bertambah menjadi 940 orang hingga Jumat (17/4/2020).
Berdasarkan dokumen komisi luar negeri dan pertahanan parlemen Prancis yang dilaporkan media lokal, seluruh kru yakni berjumlah sekitar 2.300 sudah menjalani tes.
Hasilnya, 645 tentara dinyatakan negatif dan sisanya masih menunggu hasil yang akan keluar dalam waktu dekat, sebagaimana dikutip dari Xinhua, Sabtu (18/4/2020).
Dokumen itu diketahui merupakan laporan ke Senat yang dikirim oleh layanan kesehatan angkatan bersenjata. Mereka melaporkan situasi terakhir dan perkembangan kondisi para kru yang kini menjalani isolasi di Toulon, selatan Prancis.
Disebutkan pula, sekitar 20 kru menjalani rawat inap, satu di antaranya dalam perawatan intensif di ICU.
Kasus virus corona di kapal bertenaga nuklir itu diketahui setelah gelaran latihan perang bersama dengan sejumlah armada angkatan laut Eropa di Laut Baltik.
Dalam pelayaran pulang, kapal induk Charles de Gaulle mengonfirmasi puluhan tentara mengalami gejala Covid-19. Tiga di antaranya dikirim lebih dulu ke Toulon menggunakan helikopter.
Kapal kembali tiba di pangkalan Toulon ada Minggu (12/4/2020) atau 2 pekan lebih cepat dari rencana awal.
Editor: Anton Suhartono