Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Amerika Terbelah terkait Kemenangan Zohran Mamdani sebagai Wali Kota New York
Advertisement . Scroll to see content

Amerika Bersiap Hadapi Badai Michael, Banjir Besar Mengancam

Selasa, 09 Oktober 2018 - 11:10:00 WIB
Amerika Bersiap Hadapi Badai Michael, Banjir Besar Mengancam
Gambar satelit NOAA Selasa (8/10) memperlihatkan pergerakan badai Michael (Foto: AFP)
Advertisement . Scroll to see content

FLORIDA, iNews.id - Amerika Serikat (AS) menghadapi terjangan badai baru yakni Michael. Bagian barat laut Florida bakal diporak-porandakan badai dengan kategori 3 itu. Artinya, badai berpotensi menyebabkan banjir besar yang mengancam jiwa.

Gubernur Negara Bagian Florida, Rick Scott, memerintahkan evakuasi di beberapa lokasi kawasan pantai, seperti Bay County, yang di dalamnya terdapat tempat wisata populer, Panama City. Daerah lain yang warganya harus pihdah sementara dari rumah adalah Gulf dan Franklin.

Scott memberi waktu kepada warganya untuk meninggalkan rumah paling lambat Selasa pagi waktu setempat.

"Setiap keluarga harus bersiap-siap. Kami bisa membangun rumah Anda lagi, tapi kami tak bisa menghidupkan nyawa Anda," kata Scott, dikutip dari AFP, Selasa (9/10/2018).

Badai diperkirakan menerjang Florida pada Selasa hingga Rabu waktu setempat.

Pusat Badai Nasional (NHC) yang berbasis di Miami melaporkan, angin berkecepatan 140 kilometer per jam akan menerjang daratan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut