Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kaget! HyunA Mendadak Pingsan di Panggung Waterbomb Macao 2025, Begini Kondisinya
Advertisement . Scroll to see content

Anjing Ini Selamatkan Nyawa Nenek 90 Tahun, Seperti Apa Kisahnya?

Jumat, 10 September 2021 - 11:28:00 WIB
Anjing Ini Selamatkan Nyawa Nenek 90 Tahun, Seperti Apa Kisahnya?
Baekgu, anjing putih kecil yang dinobatkan sebagai anjing penyelamat kehormatan pertama di Korea Selatan. (Foto: Twitter)
Advertisement . Scroll to see content

SEOUL, iNews.id – Seekor anjing di Korea Selatan menyelamatkan nyawa seorang nenek berumur 90 tahun. Aksi penyelamatan berlangsung tatkala perempuan itu pingsan di tengah sawah. 

Kisah heroik itu bermula ketika sang nenek—yang juga pemilik anjing tersebut—dilaporkan hilang selama 40 jam oleh kerabatnya. Rekaman video dari kamera pengawas (CCTV) di peternakan terdekat menunjukkan, perempuan bernama Kim itu dan anjing putih kecilnya bernama Baekgu tampak meninggalkan desa.

Setelah melakukan penyisiran di sekitar lokasi, tim pencari (termasuk petugas pemadam kebakaran dan para sukarelawan) akhirnya menemukan Kim tergeletak di sebuah sawah. Tingginya tanaman padi yang rimbun di lokasi menyebabkan tubuh si nenek terhalang dari pandangan mata orang-orang.

Karena hujan turun deras kala itu, tubuh Kim basah kuyup dan tidak bisa bangun setelah jatuh pingsan. 

“Selama dia pingsan, saat cuaca semakin buruk dan malam semakin dingin, Baekgu tetap berada di sisi majikannya. Anjing itu menjaga suhu tubuh Kim, bahkan ketika perempuan itu mulai mengalami gejala hipotermia (suhu tubuh menurun),” ungkap kepolisian setempat dalam laporannya, seperti dilansir CNN.

Menurut pernyataan itu, pihak berwenang juga mengerahkan drone termal (pendeteksi hawa panas tubuh) selama proses pencarian. Alat itu berhasil mendeteksi tanda termal anjing kecil di sawah.

Saat ini, perempuan lansia itu sedang dalam pemulihan di rumah sakit. Baekgu pun dianugerahi gelar baru atas keberaniannya dan kesetiaannya menolong sang majikan. “Badan Pemadam Kebakaran Nasional (Korea Selatan)... menobatkan Baekgu sebagai anjing penyelamat kehormatan pertama di negara itu,” kata CNN.

Editor: Ahmad Islamy Jamil

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut