Bangkai Kapal Tertua di Dunia Ditemukan di Laut Hitam
LONDON, iNews.id - Tim arkeologi menemukan bangkai kapal tertua di dunia di dasar Laut Hitam. Kapal itu diyakini belum tersentuh manusia sejak lebih dari 2.400 tahun lalu.
Kapal sepanjang 23 meter yang diyakini peninggalan zaman Yunani kuno itu masih dalam kondisi utuh, termasuk tiang, kemudi, serta bangkunya. Posisi kapal berada di kedalaman 2 kilometer.
Para ahli yakin, kapal masih bisa awet karena minimnya oksigen di kedalaman laut.
"Sebuah kapal yang masih utuh dari zaman klasik, terdampar di kedalaman lebih dari 2 km merupakan sesuatu yang mungkin tidak akan pernah saya percaya," kata Jon Adams, penyelidik utama Proyek Pelayaran Maritim Laut Hitam Maritim (MAP), dikutip dari The Guardian, Selasa (23/10/2018).
"Ini akan mengubah pemahaman kita tentang pembuatan kapal dan pelayaran di zaman kuno," katanya, lagi.
Dia menduga, kapal ini digunakan sebagai armada dagang atau sejenisnya. Hal ini diketahui dari gambar yang didapati pada sisi tembikar Yunani kuno seperti 'Siren Vase' di Museum Inggris.
Tim tidak mengangkat kapal itu dari dasar laut, namun namun sudah memberi tanda oleh Universitas Southampton sebagai klaim dari penemuan tersebut. Disebutkan, temuan itu sebagai 'bangkai kapal utuh yang diketahui manusia'.
Data itu akan dipublikasikan dalam konferensi Black Sea MAP di Wellcome Collection, London, akhir pekan ini.
Lebih dari 60 bangkai kapal ditemukan tim arkeolog maritim internasional, ilmuwan, dan surveyor kelautan di Laut Hitam. Mereka melakukan misi selama tiga tahun untuk menjelajahi kedalaman Laut Hitam demi menggali pemahaman yang lebih besar tentang kondisi laut prasejarah.
Editor: Anton Suhartono