Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pramono Tinjau Kali Krukut di Jaksel: Aliran Sungainya Sudah Tidak Normal
Advertisement . Scroll to see content

Banjir Bandang di India, 5 Orang Tewas dan 23 Tentara Hilang

Kamis, 05 Oktober 2023 - 07:01:00 WIB
Banjir Bandang di India, 5 Orang Tewas dan 23 Tentara Hilang
Lima orang tewas akibat banjir bandang di India. (Foto; India Today)
Advertisement . Scroll to see content

NEW DELHI, iNews.id - Sebanyak lima orang tewas dan 23 prajurit masih hilang di negara bagian Sikkim, India. Korban tersapu bajir bandang akibat es mencair di kawasan pegunungan Himalaya.

Negara bagian Sikkim teletak di perbatasan Nepal dan China. Aliran air berwarna coklat yang deras menghantam lembah membuat jalan hingga akses lainnya terputus.

"Operasi pencarian sedang dilakukan," tulis pernyataan militer India, seperti dikutip dari News24, Kamis (5/10/2023).

Pemerintah negara bagian Sikkim mengatakan setidaknya lima orang dilaporkan tewas, dengan tiga jenazah yang telah ditemukan. Sikkim merupakan daerah yang banyak diduduki militer karena konflik perbatasan dengan negara lain.

Militer India berjaga di perbatasan sepanjang 3.500 km. Penyebab banjir karena mencairnya glasier di puncak-puncak sekitar gunung tertinggi ketiga di dunia, Kangchenjunga.

Kepala Menteri Sikkim Prem Singh Tamang mengatakan layanan darurat sedang bekerja keras untuk mengevakuasi warga.

Daerah Sikkim juga sebelumnya rutin dilanda banjir selama musim hujan. Pada bulan Oktober, hujan musim yang paling deras biasanya sudah berakhir.

Pelelehan glasier menambah volume air, sementara pembangunan yang tidak diatur di daerah rawan banjir memperburuk kerusakan.

Editor: Muhammad Fida Ul Haq

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut