Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Indonesia Kerja Sama dengan Rusia, Bikin Kapal Cepat Ramah Lingkungan
Advertisement . Scroll to see content

China Protes Keras ke Rusia usai 5 Warganya Ditolak Imigrasi

Sabtu, 05 Agustus 2023 - 16:52:00 WIB
China Protes Keras ke Rusia usai 5 Warganya Ditolak Imigrasi
5 WN China ditolak masuk ke Rusia(Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

MOSKOW, iNews.id - Kedutaan Besar China di Moskow memprotes keras Rusia karena visa lima warga negaranya ditolak imigrasi. Perlakuan Rusia dinilai tidak sesuai dengan hubungan erat yang sudah dijalin selama ini.

Melansir dari Reuters, Sabtu (5/8/2023), kelima orang tersebut mencoba masuk ke Rusia dari Kazakhstan pada Juli 2023. Mereka ditolak masuk setelah menjalani pemeriksaan selama empat jam dan visa mereka dibatalkan.

"Penegakan hukum yang brutal dan berlebihan oleh Rusia dalam insiden ini secara serius merusak hak dan kepentingan sah warga negara China," tulis keterangan resmi Kedubes China.

Rusia selama ini menyambut baik warga negara China dan tidak memiliki kebijakan diskriminatif. Namun, pejabat Rusia menyebut kelima warga China masuk dengan visa yang tidak sesuai aturan.

China dan Rusia telah berulang kali menyatakan hubungan kuat di antara mereka sejak Presiden Xi Jinping dan Vladimir Putin mengumumkan kemitraan pada Februari 2022.

Saat itu, Putin mengunjungi Beijing untuk pembukaan Olimpiade Musim Dingin beberapa hari sebelum invasi Ukraina dimulai.

Sementara itu, China juga mengumumkan mereka akan mengirim pejabat senior ke Arab Saudi untuk pembicaraan damai atas perang di Ukraina. Forum itu tidak melibatkan Rusia.

Editor: Muhammad Fida Ul Haq

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut