Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Rusia Sindir AS: Rudal Burevestnik dan Poseidon Bukan Uji Coba Nuklir, Pemahaman Dangkal!
Advertisement . Scroll to see content

Debat Capres AS Donald Trump dan Kamala Harris Disaksikan 67 Juta Orang

Kamis, 12 September 2024 - 08:17:00 WIB
Debat Capres AS Donald Trump dan Kamala Harris Disaksikan 67 Juta Orang
Debat Capres AS antara Donald Trump dan Kamala Harris pada Selasa (10/9) lalu ditonton 67 juta orang lebih (Foto: AP)
Advertisement . Scroll to see content

WASHINGTON, iNews.id - Debat Calon Presiden (Capres) Amerika Serikat (AS) antara Donald Trump dan Kamala Harris ditonton 67 juta orang lebih, demikian data lembaga pemeringkat televisi Nielsen. Debat Pilpres AS 2024 yang diselenggarakan oleh stasiun televisi ABC News itu digelar pada Selasa (10/9/2024) malam waktu Philadelphia atau Rabu pagi WIB.

Angka tersebut jauh di atas debat sebelumnya antara Trump dengan Joe Biden yang digelar pada 27 Juni. Saat itu Biden belum mengumumkan mundur dari pencalonannya di Pilpres AS 2024. Debat antara Trump dan Biden, disiarkan CNN, ditonton 51,3 juta pasang mata.

Nielsen menyatakan, jumlah penonton tersebut diambil dari orang yang menyaksikan debat secara langsung dari 17 stasiun televisi yang menayangkannya.

Meski diselenggarakan oleh ABC News, acara tersebut juga disiarkan langsung oleh CNN, CNNe, CBS, FOX, NBC, Merit Street, Scripps News, Telemundo, Univision, BET, FOX News Channel, FOX Business, MSNBC, Newsmax, NewsNation, dan PBS.

Perkiraan jumlah penonton itu mencakup orang-orang yang menyaksikan secara online di luar rumah, kecuali Merit Street, Newsmax, NewsNation, PBS, dan Scripps News, karena siaran mereka tak memungkinkan dilihat di luar rumah.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut