Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Lepas dari Hukuman Internasional, Presiden Suriah Sharaa Terkejut Amerika dan Rusia Bisa Kompak
Advertisement . Scroll to see content

Dewan Keamanan PBB Akhirnya Setujui Resolusi Gencatan Senjata 3 Tahap di Gaza

Selasa, 11 Juni 2024 - 06:47:00 WIB
Dewan Keamanan PBB Akhirnya Setujui Resolusi Gencatan Senjata 3 Tahap di Gaza
Dewan Keamanan PBB menyetujui resolusi gencatan senjata di Gaza (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

NEW YORK, iNews.id - Dewan Keamanan PBB, Senin (10/6/2024), menyetujui resolusi gencatan senjata di Jalur Gaza, Palestina. Draf resolusi itu dibuat berdasarkan proposal gencatan senjata tiga tahap yang diusulkan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden.

Resolusi tersebut didukung oleh 14 negara anggota Dewan Keamanan PBB, sementara Rusia memilih abstain.

Isi resolusi menyambut baik proposal gencatan senjata yang baru seraya menyebut bahwa Israel telah menyetujuinya. Selain itu menyerukan kepada Hamas untuk ikut menyetujuinya. Resolusi juga mendesak kedua pihak untuk melaksanakan semua persyaratan sepenuhnya tanpa penundaan.

Biden menawarkan gencatan senjata tiga tahap. Fase pertama adalah penghentian perang selama 6 pekan, penarikan semua pasukan Israel dari daerah berpenduduk, pemulangan pengungsi ke Gaza Utara, serta pembebasan sebagian sandera Israel dan para tahanan Palestina.

Selain itu kedua pihak berunding untuk memutuskan penghentian perang secara permanen.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut