Duh! Lidah Pria Ini Putus Lalu Dimakan Burung Camar saat Bertengkar dengan Perempuan
EDINBURGH, iNews.id – Insiden mengerikan terjadi saat seorang pria bertengkar dengan perempuan di jalanan Kota Edinburgh, Skotlandia. Dalam perkelahian tersebut, lidah pria itu digigit oleh si perempuan hingga putus. Lebih parahnya lagi, potongan lidah itu dimakan seekor burung camar.
Kejadian itu dialami oleh James McKenzie—pria yang tidak disebutkan usianya—saat bentrok dengan perempuan bernama Bethaney Ryan berusia 27 tahun, menurut pernyataan jaksa penuntut dilaporkan Edinburgh Evening News, seperti dikutip kembali India Times, Senin (22/2/2021).
Jaksa Susan Dickson di Pengadilan Sheriff Edinburgh pada Kamis (18/2/2021) menjelaskan, di tengah perkelahian tersebut, McKenzie berjalan ke arah Ryan dengan kepalan tangan. Namun, tiba-tiba Ryan mencium pria itu kemudian menggigit lidahnya dengan amat keras.
“Dia (Ryan) menciumnya (McKenzie) di bibir, dan saat itu juga dia menggigit lidahnya hingga potongan lidah itu terlepas,” ujar Dickson dalam keterangannya kepada pengadilan. Mereka diketahui tidak saling kenal.
Setelah itu, Ryan meludahkan potongan lidah McKenzie di mulutnya yang penuh darah itu. Pada saat itu juga, seekor burung camar hinggap ke tanah dan mematuk potongan lidah tersebut lalu memakannya.
Darah mengalir di mulut McKenzie, lalu setelah kejadian tersebut pria itu dirawat di rumah sakit karena mengalami luka parah di lidah. Hal tersebut, kata Dickson, membuat operasi penyambungan lidah tidak mungkin dilakukan.
“Dia tidak bisa melakukan operasi, mengingat potongan lidahnya sudah tidak ada, sehingga tidak dapat disambung kembali,” kata Dickson.
Sementara Ryan telah ditangkap dan diamankan polisi. Perempuan itu mengaku bersalah atas serangan itu pada Kamis lalu. Belum diketahui dengan jelas apa yang menjadi penyebab awal pertengkaran antara dia dan McKenzie.
Editor: Ahmad Islamy Jamil