Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pramono Minta Transjakarta Lanjutkan Pelatihan Pramudi Perempuan, Target Kuota 10%
Advertisement . Scroll to see content

Duh, Perempuan Muda Tewas Dipukuli Paranormal di Hadapan Suami saat Ritual Mengusir Jin

Rabu, 15 September 2021 - 17:24:00 WIB
Duh, Perempuan Muda Tewas Dipukuli Paranormal di Hadapan Suami saat Ritual Mengusir Jin
Perempuan muda di Mesir tewas di hadapan suami setelah dipukuli paranormal dalam ritual mengusir jin (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

KAIRO, iNews.id - Seorang perempuan 23 tahun dipukuli hingga tewas oleh paranormal selama ritual mengusir jin dari tubuh korban. Perempuan tersebut baru menikah namun kerap berselisih dengan suaminya.

Sang suami, tidak disebutkan identitasnya, lalu menceritakan perselisihan mereka ke keluarga istri. Saat itu dia mendapat penjelasan dari mertua bahwa istrinya kemungkinan dimasuki roh jahat.

Mereka lalu memanggil orang pintar, berasal dari daerah yang sama. Sang paranormal mengklaim dia memiliki kemampuan menangani kasus mengusir jin dari tubuh seseorang. Korban hanya bisa pasrah, menuruti kemauan suami dan keluarganya untuk menjalani ritual.

Paranormal melakukan aksinya dengan mengikat korban terlebih dulu lalu memukulinya pakai tongkat kayu. Praktik itu bahkan dilakukan di hadapan suami dan keluarga. 

Dia berhenti memukuli setelah korban tak bergerak hingga diketahui telah meninggal.

“Kami menikah 55 hari lalu dan saya terkejut istri mulai kejang-kejang. Alih-alih membawanya ke dokter, saya mengikuti saran orang-orang yang menyebutkan dia dirasuki roh jahat, mendorong saya ke paranormal," kata pria tersebut, kepada polisi sambil menyesali keputusannya, seperti dikutip dari Gulf News, Rabu (15/9/2021).

Menurut dia, peristiwa itu terjadi di siang bolok sekitar pukul 14.00 waktu setmpat. Paranormal datang ke apartemennya untuk melakukan ritual keji tersebut.

“Dia memulai beberapa ritual dengan dalih mengusir jin dari tubuhnya. Istri saya dalam keadaan sangat gelisah jadi dia mengikatnya dengan tali dan memukulinya pakai tongkat kayu sampai dia meninggal,” ujarnya.

Awalnya, paranormal mengatakan bahwa korban tak bergerak karena pingsan, kondisi yang lazim dalam ritual pengusiran jin dalam tubuh. Saran dari keluarga agar korban dibawa ke rumah sakit juga ditolak oleh paranormal.

"Dia pingsan karena jin sedang keluar dari tubuhnya. Namun setelah 1 jam berlalu, dia tidak juga bergerak, ibunya mulai berteriak, putrinya telah meninggal," kata pria tersebut.

Polisi menangkap paranormal itu untuk diperiksa. Dia bisa saja dijerat pasal pembunuhan.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut