Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Menhan se-ASEAN Bertemu di Malaysia, Sepakat Perkuat Kerja Sama Pertahanan
Advertisement . Scroll to see content

Foto-Foto Pemimpin Junta Militer Myanmar saat Tiba di Bandara Soetta

Sabtu, 24 April 2021 - 13:37:00 WIB
Foto-Foto Pemimpin Junta Militer Myanmar saat Tiba di Bandara Soetta
Min Aung Hlaing tiba di Bandara Soekarno Hatta (BPMI Satpres)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Pemimpin junta militer Myanmar Jenderal Min Aung Hlain tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Sabtu (24/4/2021) sekitar pukul 11.00 WIB, untuk menghadiri ASEAN Leaders Meeting (ALM).

Min Aung Hlaing tampak mengenakan jaket hitam turun dari pesawat Myanmar Airways International.

Dia disambut beberapa pejabat, di antaranya Duta Besar Myanmar di Jakarta Ei Ei Khin Aye dan Kepala Protokol Negara (KPN) Andy Rachmianto.

Pemimpin junta Myanmar Min Aung Hlaing tiba di Bandara Soekarno Hatta (Foto: Istana Presiden RI via Reuters)
Pemimpin junta Myanmar Min Aung Hlaing tiba di Bandara Soekarno Hatta (Foto: Istana Presiden RI via Reuters)

Setelah itu dia bersama rombongan menjalani tes swab PCR di Bandara Soekarno-Hatta serta pemeriksaan kesehatan lainnya.

Pria 64 tahun itu lalu meninggalkan bandara menuju Sekretariat ASEAN di Jalan Sisingamangaraja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, tempat ALM berlangsung.

(Foto: Istana Presiden RI via Reuters)
(Foto: Istana Presiden RI via Reuters)

Pertemuan yang dihadiri para pemimpin serta menteri luar negeri negara anggota ASEAN itu khusus membahas krisis Myanmar. Indonesia, Vietnam, Singapura, Malaysia, Kamboja, dan Brunei Darussalam diwakili langsung pemimpin masing-masing, sementara Thailand dan Filipina mengirim menteri luar negeri.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut