Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Siasat Pelaku Ledakan SMAN 72 Beli Bahan Peledak, Bilang Buat Ekskul untuk Kelabui Ortu
Advertisement . Scroll to see content

Heboh! Bandara Hawaii Langsung Dievakusasi gara-gara Pria Jepang Bawa Granat

Rabu, 10 Juli 2024 - 14:34:00 WIB
Heboh! Bandara Hawaii Langsung Dievakusasi gara-gara Pria Jepang Bawa Granat
Ilustrasi aktivitas penumpang pesawat di bandara. (Foto: Pixabay)
Advertisement . Scroll to see content

HONOLULU, iNews.id – Bandara Hawaii sempat dievakuasi setelah seorang pria Jepang ditemukan membawa dua granat di tas tangannya. Polisi kini telah menangkap laki-laki itu.

Polisi langsung membersihkan terminal bandara pada Selasa (9/7/2024) waktu setempat atau Rabu (10/7/2024) WIB. Sementara regu penjinak bom bergerak untuk menyelidiki barang-barang mencurigakan, yang dilacak dengan mesin sinar-X.

“Bandara Internasional Hilo mengalami penghentian singkat operasinya selama kurang lebih satu jam,” kata polisi Hawaii, seperti dikutip AFP.

Regu penjinak bom memastikan bahwa barang-barang yang dibawa tersangka adalah granat inert alias granat replika yang tidak dapat meledak. Polisi menyatakan barang tersebut tidak berbahaya.

Namun, pria Jepang berusia 41 tahun yang membawa granat itu masih ditahan. Dia dijerat dengan tuduhan ancaman teroris.

“Polisi mengingatkan masyarakat bahwa replika bahan peledak, seperti granat tangan, dilarang dibawa dalam bagasi terdaftar dan bagasi jinjing,” kata polisi Hawaii.

Editor: Ahmad Islamy Jamil

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut