Helikopter Black Hawk yang Jatuh di Jalan Raya AS Milik Pasukan Garda Nasional
MONTGOMERY, iNews.id - Helikopter UH-60 Black Hawk yang jatuh di jalan raya Burwell Road, dekat Highway 53, Madison County, Alabama, Amerika Serikat, Rabu (15/2/2023) sore waktu setempat ternyata milik Garda Nasional Tennessee. Beruntung helikopter itu tak mengenai kendaraan yang sedang melintas.
Juru Bicara Kantor Sheriff Madison County Brent Patterson mengatakan, semua orang di dalam helikopter nahas tersebut tewas.
"Tidak ada yang selamat. Kami sudah berada di TKP. Kami telah merekamnya," kata Patterson, dikutip dari Associated Press, Kamis (16/2/2023).
Patterson tak mengetahui pasti jumlah orang di dalam helikopter tersebut, namun seorang pejabat Angkatan Darat (AD) AS mengatakan dua orang tewas dalam kecelakaan itu. Sebelumnya seorang sumber menyebutkan ada enam orang di dalam heli tersebut dan seluruhnya tewas.
Menurut sumber AD, helikopter sedang menjalankan misi latihan saat jatuh sekitar pukul 15.30 waktu setempat.