Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Diguncang Bom Bunuh Diri Tewaskan 12 Orang, Pakistan Tuduh India
Advertisement . Scroll to see content

Helikopter Mi-8 Sewaan Bawa 14 Penumpang Jatuh, 6 Orang Tewas

Sabtu, 28 September 2024 - 21:21:00 WIB
Helikopter Mi-8 Sewaan Bawa 14 Penumpang Jatuh, 6 Orang Tewas
Helikopter Mi-8 buatan Rusia sedang membawa penumpang terbang (ilustrasi). (Foto: AP)
Advertisement . Scroll to see content

KARACHI, iNews.id - Sebuah helikopter sewaan jatuh di Pakistan Utara pada Sabtu (28/9/2024). Dua sumber keamanan di negara itu mengatakan, sedikitnya enam orang tewas dalam kecelakaan tersebut.

Kedua sumber itu menolak disebutkan namanya karena tidak berwenang berbicara kepada publik. Mereka mengatakan helikopter hanas itu disewa oleh sebuah perusahaan swasta di Provinsi Khyber Pakhtunkhwa, yang berada di bagian utara Pakistan.

Heli itu jatuh tak lama setelah lepas landas di wilayah Waziristan Utara yang bergejolak di dekat perbatasan Afghanistan. "Sekitar 14 penumpang berada di dalamnya, termasuk pilot Rusia," kata sumber itu.

Dikatakan bahwa delapan orang terluka dalam kecelakaan itu dan dirawat di rumah sakit terdekat. "Para korban luka dibawa ke rumah sakit militer di Kota Thal," kata pejabat tersebut.

Kecelekaan itu melibatkan helikopter Mi-8 buatan Rusia. Menurut pantauan pihak berwenang sampai sejauh ini tiak ada tanda-tanda sabotase pada heli itu.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut