Helikopter Militer Azerbaijan Jatuh, Sejumlah Awak Tewas
BAKU, iNews.id – Sebuah helikopter militer jatuh di Azerbaijan, Selasa (30/11/2021). Sejumlah awak heli pun dilaporkan tewas dalam insiden itu.
Dinas Perbatasan Negara Azerbaijan dan Kantor Kejaksaan Agung setempat mengonfirmasi peristiwa helikopter jatuh itu dalam sebuah pernyataan bersama yang dirilis hari ini.
“Sekitar pukul 10.40 pagi hari ini, sebuah helikopter militer dari Dinas Perbatasan Negara jatuh saat melakukan penerbangan pelatihan di Lapangan Terbang Garaheybat di wilayah Khizi,” demikian bunyi pernyataan itu, seperti dikutip laman Azernews, Selasa petang WIB.
“Akibat kecelakaan itu, ada korban yang tewas dan terluka di antara awak helikopter,” kata pernyataan bersama kedua instansi itu lagi.
Saat ini, para pimpinan dari Dinas Perbatasan Negara dan Kantor Kejaksaan Agung Azerbaijan telah berada di lokasi kejadian. “Langkah-langkah investigasi bersama sedang dilakukan.”
Editor: Ahmad Islamy Jamil