Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Nah, Pengacara Militer Israel Kumpulkan Bukti Kejahatan Perang di Gaza
Advertisement . Scroll to see content

Hii, 4 Ekor Ular Bersarang di Atap Rumah Keluarga Ini

Senin, 31 Mei 2021 - 15:09:00 WIB
Hii, 4 Ekor Ular Bersarang di Atap Rumah Keluarga Ini
Ular yang bersarang di atap sebuah rumah sewaan di Georgia, US. (Foto: Twitter)
Advertisement . Scroll to see content

GEORGIA, iNews.id - Sebuah keluarga di Georgia, Amerika Serikat terkejut luar biasa setelah mendapati ada empat ekor ular tikus hidup di atap rumah. Ular itu ketahuan saat atap rumah jebol

Keluarga Harry Pugliese baru menyewa sebuah rumah di Lafayette, Georgia. Saat itu Harry mendapati ada kebocoran di atap rumah.  

Dia lantas melaporkan kerusakan itu kepada pemilik rumah. Namun beberapa bulan kemudian, atap itu justru jebol dan didapati ada empat ekor ular tikus tergantung. 

Foto dan berita adanya empat ekor ular tikus di atap rumah ini pun viral di media sosial. Dalam postingan @Bliss ZechmanNC9, dikatakan ada ular di atap. Seorang warga LaFayette mengatakan ada beberapa ekor ular di rumah yang mereka sewa. Harry Pugliese mengatakan masalah di bangunan tersebut sudah dilaporkan kepada pemilik sejak Februari, tapi pemilik tidak mau memperbaikinya.

Setelah viral, pemilik bangunan justru mengusir keluarga Pugliese yang terdiri atas tiga orang dari rumah sewa tersebut. Mereka diberi waktu satu pekan untuk angkat kaki.

Pemilik rumah, John Stafford kepada media WTTVC mengatakan, keluarga tersebut tidak pernah mengeluh adanya hewan-hewan penggangu di rumah tersebut. Dia bahkan juga mengirim petugas untuk memperbaiki plafon yang jebol.  

Kini perselisihan antara dua keluarga ini terus berlanjut. Stafford mengaku keluarga Pugliese tidak membayarkan uang sewa karena masalah pemeliharaan rumah. 

Sejak viral di media sosial, persitiwa ini memicu kemarahan warga net. Mereka menuduh pemilik rumah tidak berperasaan.

Editor: Umaya Khusniah

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut