Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kisah Jenderal Israel Ngotot Bongkar Penyiksaan Tahanan Palestina oleh Tentara Zionis
Advertisement . Scroll to see content

Houthi Ancam Serang Kapal-Kapal Israel yang Berlayar di Laut Merah

Rabu, 15 November 2023 - 13:05:00 WIB
Houthi Ancam Serang Kapal-Kapal Israel yang Berlayar di Laut Merah
Para milisi Houthi dikatakan siap melakukan serangan lebih lanjut ke Israel, menyusul meningkatnya krisis di Gaza, Palestina. (Foto: iNews.id/Dok. 2019)
Advertisement . Scroll to see content

ADEN, iNews.id – Kelompok Houthi di Yaman pada Selasa (14/11/2023) mengancam akan melakukan serangan lebih lanjut terhadap Israel. Mereka juga mengatakan dapat menyasar kapal-kapal Israel yang berlayar di Laut Merah dan Selat Bab al-Mandab.

Sebelumnya, kelompok yang bersekutu dengan Iran itu melancarkan beberapa serangan rudal dan drone terhadap Israel, bulan ini. Mereka pun menyoroti risiko perang antara Israel dan kelompok pejuang Palestina, Hamas, dapat menyebar ke wilayah yang lebih luas di Timur Tengah.

“Mata kami terbuka untuk terus memantau dan mencari kapal Israel di Laut Merah, terutama di Bab al-Mandab, dan dekat perairan regional Yaman,” kata pemimpin kelompok itu, Abdulmalik al-Houthi, dalam pidato yang disiarkan kemarin. 

Amerika Serikat saat ini semakin mewaspadai aktivitas kelompok-kelompok yang didukung Iran, termasuk Houthi, sejak Hamas melancarkan serangan ke Israel lewat Operasi Banjir al-Aqsa pada 7 Oktober lalu. Sebanyak 1.200 orang Israel tewas dalam serangan tersebut.

Sejak itu, Israel meningkatkan serangannya ke Gaza. Sampai saat ini, pasukan zionis telah menewaskan lebih dari 11.000 warga sipil Palestina.

Editor: Ahmad Islamy Jamil

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut