Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hebat! Emak-emak WNI Kejar dan Tangkap Copet Sendirian di Paris, Dompet Akhirnya Dibalikin
Advertisement . Scroll to see content

Kasihan, Wanita Hamil di Prancis Didenda Rp1 Juta karena Salah Jalan

Minggu, 04 Maret 2018 - 11:17:00 WIB
Kasihan, Wanita Hamil di Prancis Didenda Rp1 Juta karena Salah Jalan
Stasiun Metro Prancis (Foto: BBC)
Advertisement . Scroll to see content

PARIS, iNews.id - Seorang perempuan hamil harus membayar denda sebesar 60 Euro atau sekitar Rp1 juta saat berada di stasiun metro Paris, Selasa 27 Februari. Pasalnya, perempuan itu salah jalan saat berada di koridor Stasiun Concorde, Paris.

Dilansir BBC, Minggu (4/3/2018), perempuan itu ingin mempersingkat perjalanannya dengan berjalan dari arah berlawanan, padahal Concorde menerapkan sistem satu arah. Dia membeli tiket di Stasiun Concorde dekat galeri seni Louvre.

Atas kesalahan ini, Lucile harus membayar denda. Tak terima atas hal itu, dia menjelaskan alasannya mengambil jalan yang salah.

Lucile berpikir bahwa petunjuk arah yang ada di tempat itu hanya untuk memudahkan orang agar tidak tersesat di koridor.

"Saya hanya seorang diri di koridor itu ketika mereka menyetop saya. Ini tidak bisa diterima. Kami membayar 75 euro per bulan untuk layanan yang tidak selalu berjalan, dan koridor kereta yang kumuh," ujar Lucile.

Kekasih Lucile pun mem-posting foto peristiwa tersebut di Twitter.

"Bravo untuk keributan ini. Denda 60 Euro tanpa pemberitahuan untuk perempuan hamil yang salah jalan," ujar pasangan wanita tersebut.

Postingan itu memicu kemarahan dari warganet. Banyak yang protes atas perlakuan yang diterima oleh Lucile.

Michel Babut, anggota kelompok grup penumpang terkemuka FNAUT menyebut, denda tersebut benar-benar tidak masuk akal dan bahwa peraturan perlu diubah.

"Ini adalah penyimpangan total," kata Babut.

Editor: Nathania Riris Michico

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut