Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Isi Surat Orang Tua Predator Seks Reynhard Sinaga untuk Prabowo, Permintaannya Terungkap
Advertisement . Scroll to see content

Kematian Ribuan Kepiting dan Lobster Secara Misterius di Inggris, Para Ahli Gagal Ungkap Penyebab

Sabtu, 21 Januari 2023 - 11:06:00 WIB
Kematian Ribuan Kepiting dan Lobster Secara Misterius di Inggris, Para Ahli Gagal Ungkap Penyebab
Panel ahli yang menyelidiki kematian ribuan kepiting dan lobster secara misterius di sepanjang garis pantai Inggris selama dua tahun terakhir gagal mengidentifikasi penyebab yang jelas. (Foto: PA)
Advertisement . Scroll to see content

LONDON, iNews.id - Sebuah panel ahli yang menyelidiki kematian ribuan kepiting dan lobster secara misterius di sepanjang garis pantai Inggris selama dua tahun terakhir gagal mengidentifikasi penyebab yang jelas.

"Kami mungkin menemukan lebih banyak pertanyaan daripada jawaban," kata anggota panel Tammy Horton, seorang peneliti di Pusat Oseanografi Nasional, dalam konferensi pers online.

Kepiting dan lobster yang mati juga sekarat secara misterius mulai terdampar di pantai-pantai wilayah Teesside di Inggris timur laut pada Oktober 2021. Peristiwa itu menarik perhatian nasional karena komunitas nelayan lokal terdampak. Beberapa di antaranya khawatir akan keracunan massal yang terkait dengan industri di wilayah tersebut.

Kelompok nelayan mengatakan, bahan kimia beracun yang berusia puluhan tahun bisa saja lepas aktivitas pengerukan. Mereka skeptis terhadap penyelidikan awal oleh departemen lingkungan yang menyatakan kematian itu kemungkinan disebabkan oleh pertumbuhan alga yang alami tetapi mematikan.

Dalam laporan yang telah lama ditunggu-tunggu, panel ahli independen yang diadakan oleh pemerintah Inggris mengatakan, kedua teori itu tidak mungkin. Namun mereka tidak dapat mengidentifikasi penyebab tunggal yang jelas dan meyakinkan atas kematian tersebut.

Laporan itu mengatakan, kematian terjadi selama periode yang berkelanjutan dan sepanjang belasan mil dari garis pantai. Kehidupan laut lainnya sebagian besar tetap tidak terpengaruh.

"Itu hampir tidak mungkin bahwa patogen baru di perairan Inggris menyebabkan kematian meskipun tidak ada patogen baru yang terdeteksi," katanya.

Menteri Lingkungan Inggris, Therese Coffey mengatakan, dia akan mempertimbangkan jika analisis lebih lanjut oleh ilmuwan pemerintah dapat menetapkan penyebab yang pasti.

Editor: Umaya Khusniah

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut