Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Respons Ancaman Serangan Amerika, Presiden Nigeria: Kami Jamin Keamanan Semua Agama!
Advertisement . Scroll to see content

KKB Bentrok dengan Massa Main Hakim Sendiri, 41 Orang Tewas

Sabtu, 04 Februari 2023 - 08:38:00 WIB
KKB Bentrok dengan Massa Main Hakim Sendiri, 41 Orang Tewas
Kelompok kriminal bersenjata (KKB) masih terus meneror warga Nigeria (ilustrasi). (Foto: Ist.)
Advertisement . Scroll to see content

ABUJA, iNews.id – Kelompok kriminal bersenjata (KKB) terlibat bentrokan dengan massa yang main hakim sendiri di Negara Bagian Katsina, Nigeria. Setidaknya 41 orang tewas dalam insiden itu.

Juru Bicara Kepolisian Katsina, Gambo Isah mengatakan, peristiwa bermula saat KKB menyerang sebuah desa di Kabupaten Bakori Katsina. Di sana, para bandit itu mengacau ternak dan domba, lalu melarikan diri ke semak-semak.

Sekelompok warga lokal lantas memobilisasi dan mengejar para penjahat bersenjata itu, sehingga menyebabkan bentrokan pada Kamis (2/2/2023). Untuk sekadar diketahui, Katsina negara bagian asal Presiden Nigeria, Muhammadu Buhari.

Dua sumber keamanan Nigeria menyebutkan, jumlah korban tewas mencapai 50 orang. Mayat-mayat mereka baru ditemukan pada Jumat (3/2/2023) kemarin di semak-semak dan bersamaan dengan mereka yang terluka. Para korban dilarikan ke rumah sakit Kankara di negara bagian itu.

“Operasi keamanan gabungan saat ini sedang berlangsung dengan maksud untuk menangkap para pelaku,” kata Isah seperti dikutip Reuters.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut