Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ratusan Karyawan PT Toba PKL Demo di Depan DPRD Tapanuli Utara, Ini Tuntutannya
Advertisement . Scroll to see content

KKB Tembaki Truk Berisi Karyawan Perkebunan Pisang, 5 Orang Tewas

Sabtu, 11 Februari 2023 - 11:38:00 WIB
KKB Tembaki Truk Berisi Karyawan Perkebunan Pisang, 5 Orang Tewas
KKB menembaki truk yang mengangkut para pekerja perkebunan pisang di Kamerun. (Foto: Sindonews)
Advertisement . Scroll to see content

YAOUNDE, iNews.id - Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) menembaki truk yang mengangkut para pekerja perkebunan pisang di Kamerun. Akibatnya, lima pekerja tewas dan sejumlah orang lainnya luka. 

Presiden Serikat Pekerja Pertanian dan Sekutu Kamerun (CAAWOTU), Gabriel Mbene Vefonge kepada Reuters mengatakan, serangan terjadi di Kota Tiko, wilayah Barat Daya Kamerun yang dilanda kekerasan separatis, Jumat (10/2/2023) pukul 17.30 waktu setempat.

Para korban merupakan karyawan Perusahaan Pengembangan Kamerun (CDC) - perusahaan agroindustri milik negara terbesar di negara itu. Sebelumnya, para pekerjanya juga menjadi sasaran separatis bersenjata Anglophone yang berjuang untuk negara merdeka.

Pekerja itu telah menyelesaikan pekerjaannya dan bersiap pulang saat serangan terjadi. 

"Mereka pertama kali menembak pengemudi untuk melumpuhkan kendaraan. Mereka membunuh tiga pekerja lain yang duduk di depan sebelum menembak secara sporadis," kata Vefonge.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut