Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Gereja Diserang Bom Bunuh Diri di Suriah saat Ibadah Minggu, 22 Orang Tewas
Advertisement . Scroll to see content

Korban Tewas Serangan ISIS ke Konvoi Milisi Irak 27 Orang

Selasa, 20 Februari 2018 - 08:43:00 WIB
Korban Tewas Serangan ISIS ke Konvoi Milisi Irak 27 Orang
Konvoi milisi Irak yang diserang ISIS. (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

KIRKUK, iNews.id - Kelompok ISIS menyerang konvoi pejuang milisi yang didukung Pemerintah Irak di Kirkuk, Irak utara, Minggu 18 Februari. Peristiwa ini menewaskan sedikitnya 27 orang.

Dilansir Reuters, Selasa (20/2/2018), awalnya 12 milisi tewas dalam serangan yang terjadi pada tengah malam waktu setempat tersebut. Namun, 13 jenazah milisi lainnya ditemukan di dekat lokasi serangan. Luka tembak ditemukan pada tubuh korban tewas.

ISIS dalam pernyataan terpisah mengaku bertanggung jawab atas serangan tersebut.

Seorang pejabat keamanan Irak mengatakan, pasukan keamanan mengejar militan ISIS. Namun menghadapi kesulitan para pelaku menyamarkan diri dengan mengenakan seragam polisi.

Perdana Menteri Haider Al Abadi menyampaikan belasungkawa kepada keluarga korban dan memerintahkan pasukan keamanan untuk membawa mereka yang bertanggung jawab ke pengadilan.

Pasukan Irak melancarkan operasi bulan ini untuk menguasai daerah pegunungan dekat Kirkuk, yang dimaksudkan untuk digunakan sebagai rute transit truk minyak Irak yang menuju Iran. Kirkuk diketahui kota yang kaya akan minyak.

Irak mengumumkan kemenangan atas ISIS pada Desember 2017. Sejak  2014, ISIS menguasai nyaris sepertiga wilayah Irak, termasuk kota-kota strategis. Kelompok tersebut terus melakukan serangan dan pemboman di Baghdad dan wilayah Irak lainnya.

Editor: Nathania Riris Michico

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut