Lagi, Penembakan di Sekolah AS Tewaskan 1 Siswi dan Lukai 2 Orang
BIRMINGHAM, iNews.id – Penembakan di institusi pendidikan kembali terjadi di Amerika Serikat. Seorang siswi SMA tewas dan dua orang lainnya luka dalam penembakan di SMA Huffman di Birmingham, Alabama, Rabu 7 Maret 2018.
Siswi berusia 17 tahun itu sempat dilarikan ke rumah sakit, namun nyawanya tak tertolong. Sementara siswa lainnya mengalami luka serius, namun tak sampai mengancam jiwa.
Seorang korban lagi merupakan staf sekolah, namun dia hanya menjalani rawat jalan.
Wali Kota Birmingham Randall Woodfin menyampaikan belasungkawa atas kejadian ini.
“Hati kita sangat berat menghadapi ini,” kata Woodfi, dikutip dari AL.com.
Apalagi, informasi yang diterimanya, korban merupakan siswi yang segera lulus. Remaja yang bercita-cita menjadi perawat itu bahkan sudah diterima di sebuah kampus.
Sementara itu Kepala Kepolisian Birmingham, Orlando Wilson, mengatakan, sejauh ini pihaknya belum menangkap siapa pun. Proses bagaimana penembakan terjadi juga masih ditelusuri.
“Sampai sekarang kami masih menganggap ini sebagai kecelakaan, sampai adanya hasil penyelidikan. Kami menghadapi banyak pertanyaan yang belum terjawab. Kami belum mengetahui banyak hal sampai saat ini,” kata Wilson.
Sementara itu pejabat dinas pendidikan setempat, Lisa Herring, mengatakan, akibat kejadian ini, SMA Huffman memasang detektor logam mulai Kamis dan memperketat penjagaan.
Peristiwa ini terjadi tak lebih dari sebulan dari penembakan di SMA Parkland, Florida, yang menewaskan 17 orang. Pelaku, Nikolas Cruz, merupakan siswi sekolah itu yang pada tahun lalu dikeluarkan karena tak disiplin.
Presiden Donald Trump berjanji memperketat kepemilikan senjata pascakejadian tersebut.
Editor: Anton Suhartono