Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Floyd Mayweather Banjir Kecaman usai Nyatakan Dukungan untuk Israel di Tengah Perang Gaza
Advertisement . Scroll to see content

Masalah Palestina dan Intervensi Iran Jadi Isu Utama KTT Liga Arab

Minggu, 15 April 2018 - 12:36:00 WIB
Masalah Palestina dan Intervensi Iran Jadi Isu Utama KTT Liga Arab
Menlu Arab Saudi Adel Al Jubeir (Foto: AFP)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Luar Negeri Arab Saudi Adel Al Jubeir mengatakan, masalah Palestina merupakan prioritas utama di KTT Liga Arab ke-29 yang berlangsung di King Abdulaziz International Cultural Center, Dhahran, Dammam, Arab Saudi, Minggu (15/4/2018).

Memimpin pertemuan para menteri luar negeri Arab menjelang KTT, Jubeir menyayangkan pengumuman Amerika Serikat yang menerima pemindahan ibu kota Israel ke Yerusalem, seperti dilaporkan kantor berita Saudi SPA, yang mengutip Saudi Gazette.

Jubeir juga menekankan terorisme harus ditangani dengan tegas dan sumber pendanaannya harus diputus.

Lebih lanjut dia menekankan, tidak akan ada stabilitas di Timur Tengah selama Iran melanjutkan intervensi di kawasan, dengan menghasut perselisihan sektarian dan mendukung milisi Houthi, selain menampung para pemimpin Alqaeda.

"Iran dan terorisme adalah dua sisi mata uang yang sama di kawasan itu," katanya, sambil menekankan bahwa milisi Houthi bertanggung jawab penuh atas krisis di Yaman.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut