Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Amerika Siapkan Operasi Militer ke Meksiko, Gunakan Drone Habisi Geng Narkoba?
Advertisement . Scroll to see content

Menangkan Pemilu, Lopez Obrador Terpilih Jadi Presiden Meksiko

Senin, 02 Juli 2018 - 09:16:00 WIB
Menangkan Pemilu, Lopez Obrador Terpilih Jadi Presiden Meksiko
Politikus sayap kiri Andres Manuel Lopez Obrador memenangkan pilpres Meksiko. (Foto: AFP)
Advertisement . Scroll to see content

MEXICO CITY, iNews.id - Politikus sayap kiri Andres Manuel Lopez Obrador memenangkan pemilihan presiden (pilpres) Meksiko yang digelar Minggu (1/7/2018). Dia memperoleh suara dengan selisih cukup jauh dengan para pesaingnya.

Dilaporkan AFP, Senin (2/7/2018), tiga lembaga penghitungan suara merilis data yang menunjukkan mantan wali kota Mexico City itu memenangkan pilpres. Hasil polling dikeluarkan surat kabar El Financiero menyebut Obrador memperoleh 49 persen suara, sedangkan pesaingnya, Ricardo Anaya, mendapat 27 persen dan kandidat dari partai berkuasa, Jose Antonio Meade, memperoleh 18 persen suara.

Lembaga pemungutan suara Mitofsky dan Kabinet Komunikasi Strategis mengumumkan hasil yang sangat mirip dalam penghitungan mereka sendiri. Semuanya menyatakan Lopez Obrador memenangkan lebih dari 40 persen suara dalam pemilu satu putaran, jauh melampaui para pesaingnya.

Lopez Obrador (64) merupakan capres paling populer di pemilu kali ini. Setelah dua kali gagal, kali ini dia berhasil merebut kursi presiden dari dua pesaingnya.

Pria yang kerap disapa Amlo itu merupakan runner-up dalam dua pemilihan terakhir. Jika menang kali ini, dia akan mengakhiri dominasi dua partai yang memerintah Meksiko selama puluhan tahun, yakni Partai Revolusioner Institusional (PRI) dan Partai Aksi Nasional ( PANCI).

Amlo disebut-sebut sebagai "Donald Trump Meksiko" dan selalu unggul dalam polling menjelang pilpres. Dalam kampanyenya, dia berjanji mengusir pihak yang memerintah Meksiko selama hampir satu abad.

Mengatasi korupsi serta meningkatkan upah, uang pensiun, serta memberantas kekerasan yang merajalela menjadi isu utama kampanyenya.

Sebagian besar warga Meksiko ingin pemerintahan di bawah pimpinan Presiden Enrique Pena Nieto segera diganti, di tengah melonjaknya kasus kejahatan kekerasan dan korupsi di negara tersebut. Warga juga marah karena pertumbuhan ekonomi Meksiko lamban.

Editor: Nathania Riris Michico

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut