Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Rusia Gagalkan Upaya Pencurian Jet Tempur MiG-31 Dilengkapi Rudal Kinzhal oleh Ukraina
Advertisement . Scroll to see content

Mesin Mati, Pesawat Air China Bawa 265 Penumpang Mendarat Darurat di Rusia

Selasa, 26 Agustus 2025 - 15:23:00 WIB
Mesin Mati, Pesawat Air China Bawa 265 Penumpang Mendarat Darurat di Rusia
Ilustrasi pesawat Boeing 777-300 Air China membawa 265 penumpang, mendarat darurat di Rusia (Foto: AP)
Advertisement . Scroll to see content

MOSKOW, iNews.id - Pesawat Boeing 777-300 maskapai Air China membawa 265 penumpang, mendarat darurat di Rusia karena salah satu mesinnya mati, Selasa (26/8/2025). 

Otoritas perhubungan udara Rusia, Rosaviation, menyatakan pesawat rute yang dalam penerbangan dari London menuju Beijing itu mendarat darurat di bandara Nizhnevartovsk, Rusia.

"Hari ini, saat mengoperasikan penerbangan dari London ke Beijing, kru pesawat Boeing 777-300 Air China memutuskan untuk mendarat di lapangan terbang alternatif Rusia," bunyi pernyataan Rosaviation, seperti dikutip dari Sputnik.

Berdasarkan pemeriksaan awal salah satu mesin mengalami kerusakan dan tidak berfungsi. 

Pilot sempat mengirim darurat kepada petugas air traffic control (ATC) setempat lalu meminta pendaratan.

Air China akan mengirim pesawat pengganti ke Nizhnevartovsk untuk menjemput penumpang yang terdampar di bandara itu.

Pesawat diperkirakan mendarat pukul 11.00 GMT.

Tidak ada korban luka maupun kerusakan pesawat akibat pendaratan darurat.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut