Pelaku Bom Bunuh Diri Datangi Rumah Korban, Sepasang Lansia Tewas
NAIROBI, iNews.id - Bom bunuh diri meledak di Kenya. Sepasang lansia tewas, sementara putri mereka luka akibat peristiwa itu.
Ledakan terjadi di daerah Nyackach, Kabupaten Kisumu, Selasa (7/12/2021) malam. Pelaku sengaja mendatangi rumah korban.
Kepala polisi Nyakach, Daniel Chacha pada Rabu (8/12/2021) mengatakan, pelaku bom bunuh diri merupakan tersangka teroris yang terkait dengan kelompok teror al-Shabaab yang berbasis di Somalia.
Pelaku bernama Joseph Odhiambo Ondiek alias Pope. Sementara lansia yang tewas yakni Mary Atieno dan Petro Onyango. Putri lansia bernama Nancy Aoko kini dalam kondisi kritis.
Kepala polisi wilayah Nyanza, Karanja Muiruri mengatakan, polisi menyebut insiden itu sebagai tindakan terorisme. Kini penyelidikan lebih lanjut sedang berlangsung.
Al Shabaab telah melakukan serangan di Kenya karena kontribusi militer negara tersebut untuk misi penjaga perdamaian Uni Afrika di Somalia.
Editor: Umaya Khusniah