Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Fenomena Banyak Warga Malaysia Pilih Pindah ke Singapura, Ini Penyebabnya
Advertisement . Scroll to see content

Penampakan Heli AL Malaysia yang Bertabrakan di Udara saat Latihan Parade, Hancur Tak Berbentuk

Selasa, 23 April 2024 - 13:55:00 WIB
Penampakan Heli AL Malaysia yang Bertabrakan di Udara saat Latihan Parade, Hancur Tak Berbentuk
Dua helikopter Angkatan Laut Kerajaan Malaysia (TLDM) bertabrakan di udara, Selasa (23/4) saat latihan untuk parade (Foto: X/fl360aero)
Advertisement . Scroll to see content

KUALA LUMPUR, iNews.id - Dua helikopter Angkatan Laut Kerajaan Malaysia (TLDM) bertabrakan di udara, Selasa (23/4/2024) saat latihan untuk parade. Akibatnya 10 prajurit AL yang berada di dua helikopter tewas dalam kecelakaan itu.

Foto-foto yang beredar di media sosial menunjukkan, salah satu helikopter dalam kondisi hancur tergeletak di stadion sepak bola Pangkalan AL Lumut, Perak, lokasi tabrakan.

Tabrakan kedua heli terjadi saat melakukan formasi menyebar. Heli tampak terbang rendah saat tabrakan hingga jatuh ke daratan.

Dalam foto juga tampak puing-puing heli berserakan di dalam stadion dan tribun penonton.

Heli yang jatuh di stadion diketahui adalah Agusta-Westland AW-139 yang dinaiki 7 orang.  Sementara satu helikopter lainnya adalah Eurocopter AS555SN Fennec yang jatuh di kolam renang masih di kompleks pangkalan. Helikopter tersebut dinaiki tiga orang. Semua pilot dan kru tewas di lokasi.

Kecelakaan terjadi saat beberapa helikopter menggelar latihan formasi untuk peringatan HUT ke-90 TLDM. 

Dalam rekaman video yang beredar di media sosial tampak beberapa helikopter muncul membentuk formasi menyebar dari arah belakang markas. Dua helikopter kemudian bergerak ke kanan dengan jarak yang saling berdekatan. Satu helikopter mengenai baling-baling helikoper lainnya hingga keduanya jatuh.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut