Peralatan Makan Terbuat dari Emas Senilai Rp103 Miliar Dicuri
HYDERABAD, iNews.id - Kepolisian Kota Hyderabad, India, memburu pelaku pencurian kotak makan terbuat dari emas dan berlian serta barang berharga lain milik bekas keluarga kerajaan.
Pemiliknya adalah Mir Osman Ali Khan, pemimpin kerajaan Nizam terakhir yang pernah tercatat sebagai orang terkaya di dunia.
(Mir Osman Ali Khan/Foto: Getty Image)
Barang-barang itu dicuri pada Senin (3/9/2018) pagi dari bekas istana kerajaan Nizam yang saat ini berubah fungsi menjadi museum.
Selain kotak makan, pelaku juga membawa kabur cangkir, sendok teh, dan piring emas. Dengan bobot tiga kilogram, nilai barang-barang berharga itu ditaksir mencapai 7 juta dolar AS atau sekitar Rp103 miliar, dikutip dari BBC, Rabu (5/9/2018).
Ini bukan kasus pertama pencurian aset berharga milik kerajaan Nizam. Pedang milik keluarga kerajaan dicuri 10 tahun lalu di museum lainnya masih berada di kota Hyderabad.
Polisi menduga pelaku pencurian terbaru ini merupakan orang yang sama dengan 10 tahun lalu.
Pelaku merusak CCTV sebelum beraksi sehingga aksi mereka tak terekam. Mereka tidak memecahkan lemari kaca tempat menyimpan barang-barang itu untuk menghindari kerusakan.
Museum Nizam dibuka untuk umum sejak tahun 2000. Koleksinya terdiri atas hadiah mahal yang diberikan untuk Mir Osman Ali Khan pada 1937. Dia meninggal pada 1967.
Editor: Anton Suhartono