Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Vior Diprediksi Melahirkan Anak Pertama Desember 2025: Kepo Banget!
Advertisement . Scroll to see content

Perempuan Ini Lahirkan Bayi dalam Posisi Berdiri di Tempar Parkir

Rabu, 01 Juli 2020 - 20:18:00 WIB
Perempuan Ini Lahirkan Bayi dalam Posisi Berdiri di Tempar Parkir
Susan Anderson melahirkan bayi di tempat parkir (Screengrab: YouTube)
Advertisement . Scroll to see content

MARGATE, iNews.id - Seorang perempuan tiba-tiba melahirkan bayi saat berdiri di halaman parkir di Margate, Florida, Amerika Serikat.

Perempuan bernama Susan Anderson itu baru turun dari mobil, bersama sang suami Joseph, untuk menuju rumah sakit bersalin Natural Birthworks.

Begitu Joseph memarkir mobil di depan rumah sakit bersalin, Susan langsun turun. Saat posisi berdiri itulah dia melahirkan.

"Pada saat kami melangkah pertama, kepala (bayi) sudah keluar," kata Susan, kepada WPLG, afliasi ABC News.

Seorang bidan bernama Sandra Lovaina mengetahui kejadian tersebut. Dia langsung keluar dan membantu Susan menuntaskan persalinannya di lokasi.

Peristiwa ini terjadi pada 19 Juni lalu, namun baru diungkap belakangan ini oleh  rumah bersalin.

Natural Birthworks juga mengunggah rekaman CCTV saat Susan melahirkan. Tayangan pendek menunjukkan Lovaina berjongkok di tanah sambil membantu Susan yang membungkuk dan berpegangan pada suaminya. Saat bersamaan, datang polisi yang turut membantu mengamankan lokasi.

Beberapa saat kemudian, Lovaina mengeluarkan bayi perempuan menyelinap melalui celah celana pendek Susan.

Lovaina lalu menyerahkan bayi yang kemudian diberi nama Julia itu kepada Susan untuk digendong, lalu mereka memasuki rumah sakit bersalin.

“Ibu ini memiliki tenaga (super cepat),” demikia keterangan Natural Birthworks.

Asosiasi Kehamilan Amerika menyatakan, persalinan diketagorikan cepat jika proses dari awal sampai bayi keluar hanya 3 jam atau kurang dari 5 jam.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut