Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Viral Raffi Ahmad Beli Tas Ivan Gunawan Rp500 Juta untuk Bangun Masjid di Yokohama
Advertisement . Scroll to see content

PM Jepang Fumio Kishida Putuskan Mundur Bulan Depan, Kenapa?

Rabu, 14 Agustus 2024 - 10:05:00 WIB
PM Jepang Fumio Kishida Putuskan Mundur Bulan Depan, Kenapa?
Perdana Menteri Jepang, Fumio Kishida. (Foto: AP)
Advertisement . Scroll to see content

TOKYO, iNews.id - Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida menyatakan tidak akan mencalonkan diri lagi dalam pemilihan pemimpin Partai Demokrat Liberal (LDP) yang berkuasa di negeri itu. Dengan kata lain, Jepang bakal memiliki perdana menteri baru pascapemilihan pemimpin LDP bulan depan.

"Cara paling jelas untuk menunjukkan bahwa LDP telah berubah adalah dengan saya mengundurkan diri," kata Kishida dalam sebuah konferensi pers di Tokyo, Rabu (14/8/2024), seperti dikutip The Japan Times.

"Saya tidak akan mencalonkan diri dalam pemilihan presiden LDP mendatang," ujarnya.

Di dalam LDP, manuver politik untuk memperebutkan kursi pemimpin baru diperkirakan akan semakin intensif.

Pengumuman mendadak itu muncul di tengah periode liburan Obon, saat para anggota parlemen kembali ke daerah asal mereka masing-masing. Pengumuman itu juga muncul sepekan sebelum komite pemilihan internal LDP dijadwalkan mengumumkan tanggal pemilihan pimpinan partai.

Ketidakpuasan rakyat Jepang terhadap pemerintahan Kishida dan LDP telah meningkat selama beberapa bulan terakhir. Hal itu terutama disebabkan skandal pendanaan politik yang mengguncang partai tersebut sejak akhir tahun lalu.

Jajak pendapat NHK terkini menunjukkan tingkat dukungan kepada Kishida sebesar 25 persen pada Agustus, turun dari 29 persen pada November 2023, sebelum kasus dana gelap politik LDP mencuat ke publik. Sementara jajak pendapat Asahi Shimbun pada Juli mengungkapkan, sebanyak 74 persen responden mengatakan mereka tidak ingin Kishida tetap menjabat PM Jepang pascapemilihan pemimpin LDP pada September nanti.

Dengan keluarnya Kishida, persaingan calon presiden LDP menjadi terbuka lebar. Calon-calon potensial sudah bersaing untuk memperebutkan posisi itu. Beberapa politisi yang mulai berebut "kursi panas" itu antara lain termasuk Sekretaris Jenderal LDP Toshimitsu Motegi, mantan Menteri Pertahanan Shigeru Ishiba, dan Menteri Digital Taro Kono. Kandidat lainnya yaitu mantan Menteri Lingkungan Hidup Shinjiro Koizumi dan Menteri Keamanan Ekonomi Sanae Takaichi.

Editor: Ahmad Islamy Jamil

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut