Putin Tak Akan Hadiri Pemakaman Presiden Iran Ebrahim Raisi, Lho Kok?
MOSKOW, iNews.id - Presiden Rusia Vladimir Putin tidak berencana menghadiri upacara pemakaman Presiden Iran Ebrahim Raisi. Alasannya, pemakaman itu memang tidak dimaksudkan Iran sebagai acara yang dihadiri oleh para perwakilan internasional.
"Sejauh yang saya tahu, tidak ada partisipasi internasional yang diharapkan di sana (pemakaman Raisi). Tidak ada pembicaraan mengenai hal ini," kata Juru Bicara Kremlin (Istana Kepresidenan Rusia), Dmitry Peskov, Selasa (21/5/2024).
Helikopter Bell 212 buatan AS yang membawa Raisi, Menteri Luar Negeri Hossein Amirabdollahian, dan enam penumpang serta awak lainnya, jatuh di bagian barat laut Iran pada Minggu (19/5/2024). Puing-puing helikopter mereka ditemukan pada Senin pagi kemarin.
Wakil Presiden Iran, Mohsen Mansouri, kemudian mengonfirmasi laporan media bahwa Raisi dan rombongannya, termasuk Menlu Abdollahian, tewas dalam kecelakaan helikopter itu.
Berdasarkan konstitusi Iran, pemilihan presiden harus diadakan dalam waktu 50 hari setelah presiden petahana dinyatakan meninggal atau tidak mampu lagi menjalankan tugas. Hingga digelarnya pilpres, kekuasaan presiden dialihkan kepada wakil presiden pertama.
Editor: Ahmad Islamy Jamil