Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kondisi Terkini Fahmi Bo usai Operasi Batu Empedu, Berangsur Pulih
Advertisement . Scroll to see content

Raja Charles Masuk Rumah Sakit untuk Jalani Operasi Prostat

Jumat, 26 Januari 2024 - 16:52:00 WIB
Raja Charles Masuk Rumah Sakit untuk Jalani Operasi Prostat
Raja Charles III masuk rumah sakit di London untuk menjalani operasi prostat (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

LONDON, iNews.id - Raja Charles III dilaporkan sudah masuk rumah sakit, Jumat (26/1/2024), untuk menjalani operasi. Putra sulung mendiang Ratu Elizabeth II itu akan menjalani penangan medis terkait pembesaran prostat yang dideritanya. 

Surat kabar The Sun melaporkan, Raja Charles tiba di sebuah rumah sakit swasta di London untuk menjalani operasi. Fasilitas medis itu merupakan tempat yang sama dengan menantu perempuannya, Kate Middleton, yang menjalani operasi perut pekan lalu.

Raja Charles diperkirakan akan menjalani rawat inap selama 2 malam pasca-operasi.

Sejauh ini belum ada komentar dari Istana Buckingham terkait laporan The Sun. Namun pekan lalu Istana sudah mengumumkan soal prosedur medis yang akan dijalani ayah dari Pangeran William itu. Disebutkan, Raja Charles akan menjalani prosedur untuk penyembuhan penyakit jinak yang umum terjadi pada pria berusia di atas 50 tahun.

Sementara itu istri Raja Charles, Ratu Camilla, mengatakan suaminya dalam kondisi baik seraya berharap sang suami bisa menjalankan tugas kembali. Pria 75 tahun itu membatalkan sejumlah agenda sejak pekan lalu sebagai persiapan operasi.

Biasanya para bangsawan Inggris tidak mengungkap secara rinci penyakit mereka ke publik karena menganggapnya sebagai masalah pribadi. Namun Charles sendiri yang ingin publik tahun soal pembesaran prostat yang dideritanya dengan harapan menjadi pelajaran bagi laki-laki lain untuk segera memeriksakan diri jika mengalami gejala serupa.

Sementara itu Kate masih dalam masa pemulihan di rumah sakit setelah menjalani operasi yang tidak disebutkan. Namun istana memastikan operasi yang dijalanu Princess of Wales itu tak terkait dengan kanker.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut