Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Gusti Purbaya Naik Takhta Raja Keraton Solo, Dinobatkan Jadi Pakubuwono XIV
Advertisement . Scroll to see content

Rangkaian Acara Penobatan Raja Charles III 

Sabtu, 06 Mei 2023 - 07:49:00 WIB
Rangkaian Acara Penobatan Raja Charles III 
Kerajaan Inggris menyelenggarakan penobatan Charles Philip Arthur George sebagai Raja Inggris.
Advertisement . Scroll to see content

LONDON, iNewa.id - Kerajaan Inggris menyelenggarakan penobatan Charles Philip Arthur George sebagai Raja Inggris pada Sabtu (06/05/2023). Penobatan ini akan dilaksanakan di Gereja Westminster Abbey, London. 

Raja Charles III akan dimahkotai bersama dengan Permaisuri, Ratu Camilla. Upacara penobatan direncanakan dipimpin oleh Uskup Agung Canterbury. 

Tidak hanya warga London yang menantikan acara penobatan ini namun seluruh dunia juga ikut menantikan dan bersedia untuk mengikuti rangkaian acara penobatan Raja Charles III.

Berikut rangkaian acara dalam prosesi penobatan Raja Charles III:

Sabtu, 6 Mei 2023, Hari Penobatan
Kegiatan dimulai sejak pagi hingga siang hari waktu setempat. 

Pukul 06.00 waktu setempat, area menonton penobatan di sepanjang rute prosesi utama dibuka. 

Pukul 07.15, Westminster Abbey mulai menerima kedatangan tamu di pos pemeriksaan keamanan di Victoria Tower Gardens.

Pukul 09.00, jemaat akan duduk di dalam Westminster Abbey.

Pukul 09.30, tamu acara penobatan, baik kepala negara, mantan perdana menteri, undangan, termasuk keluarga kerajaan tiba. 

Pukul 09.45, Pengawal Kavaleri Rumah Tangga Berdaulat bersiap dan berkumpul untuk prosesi Raja yang datang dari Istana Buckingham.

Pukul 10.20, Raja Charles III dan Permaisuri Ratu Camilla akan meninggalkan Istana Buckingham dan menuju ke Westminster Abbey. Pasangan itu akan menempuh rute sepanjang dua kilometer dan menaiki Diamond Jubilee State Coach yang ditarik oleh enam kuda Windsor Grey.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut