Rumah Sakit Covid-19 Terbakar, 2 Pasien Tewas 1 Perawat Luka
BUKARES, iNews.id - Rumah sakit Covid-19 di Kota Ploiesti, Rumania terbakar Kamis (11/11/2021) pagi. Akibatnya, dua pasien tewas dan seorang perawat luka-luka akibat insiden tersebut.
Pejabat setempat mengatakan, api berhasil dipadamkan sekitar pukul 02.00 waktu setempat. Satu ruangan hangus terbakar dan 15 pasien dipindahkan ke rumah sakit lain.
Pada bulan Oktober lalu, kebakaran menewaskan tujuh orang di ICU sebuah rumah sakit di Kota Constanta. Pada bulan Februari, kebakaran menewaskan empat pasien di ibu kota Bukares.
November lalu, 10 orang tewas dalam kebakaran di unit perawatan intensif di rumah sakit daerah Piatra Neamt.
Kini, para pejabat mulai secara teratur memeriksa jalur oksigen dan izin penanganan kebakaran di rumah sakit.
Dilansir dari Reuters, ada sekitar 17.400 pasien Covid-19 di rumah sakit ini. Sekitar 310 di antaranya anak-anak dan 1.823 tengah dirawat di ICU.
Rumania memiliki tingkat vaksinasi terendah kedua di Uni Eropa. Negara ini juga memiliki tingkat kematian Covid-19 tertinggi di dunia.
Bahkan sebelum pandemi, Rumania merupakan negara yang memiliki infrastruktur perawatan kesehatan paling tidak berkembang di UE. Negara bagian membangun satu rumah sakit dalam tiga dekade terakhir dan kekurangan dokter dan perawat.
Editor: Umaya Khusniah