Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Rusia: Pernyataan Trump soal Uji Coba Nuklir AS Sangat Jelas, Tak Ambigu
Advertisement . Scroll to see content

Rusia Disebut-sebut Tempatkan 150.000 Tentara di Perbatasan Ukraina, Situasi Makin Tegang

Senin, 19 April 2021 - 21:11:00 WIB
Rusia Disebut-sebut Tempatkan 150.000 Tentara di Perbatasan Ukraina, Situasi Makin Tegang
Tentara Rusia. (Foto: Dok.)
Advertisement . Scroll to see content

BRUSSELS, iNews.idRusia telah menempatkan lebih dari 150.000 tentara di perbatasan Ukraina dan di Krimea yang dicaplok Moskow pada 2014. Kabar tentang pemusatan pasukan Rusia itu dilaporkan diplomat utama Uni Eropa, Josep Borrell, Senin (19/4/2021). 

Sebelumnya, menteri luar negeri Ukraina telah memberi tahu para menlu negara-negara Uni Eropa ihwal kondisi terkini di wilayah rawan konflik tersebut. “Lebih dari 150.000 tentara Rusia berkumpul di perbatasan Ukraina dan di Krimea. Risiko eskalasi lebih lanjut terbukti,” kata Borrell seperti dikutip Reuters.

Dia menolak membocorkan sumber yang memberikan angka tersebut.

Borrell mengatakan, tidak ada sanksi ekonomi baru atau pengusiran diplomat Rusia yang direncanakan untuk saat ini. Kendati demikian, dia mengingatkan bahwa pengerahan militer Rusia di perbatasan Ukraina saat ini adalah yang terbesar yang pernah ada.

Menteri Luar Negeri Ukraina, Dmytro Kuleba, meminta Uni Eropa menjatuhkan sanksi baru terhadap Rusia.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Related News

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut