Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Gawat! Rusia Siap-Siap Uji Coba Senjata Nuklir
Advertisement . Scroll to see content

Rusia Tegaskan Tak Akan Pakai Senjata Nuklir, Sindir Negara Barat

Kamis, 17 November 2022 - 21:44:00 WIB
Rusia Tegaskan Tak Akan Pakai Senjata Nuklir, Sindir Negara Barat
Kremlin menegaskan tak akan menggunakan senjata nuklir (Foto: Russia Today)
Advertisement . Scroll to see content

LONDON, iNews.id - Rusia kembali menegaskan tidak akan menggunakan senjata nuklir dalam perang di Ukraina. Negara Barat dianggap menyalahartikan pernyataan Presiden Vladimir Putin.

Pada 21 September lalu saat mengumumkan mobilisasi militer parsial, Putin mengatakan Rusia akan mempertahankan wilayahnya dengan segala cara. Para pejabat Barat menafsikan pernyataan itu sebagai senjata nuklir.

Juru Bicara Kremlin Dmitry Peskov menegaskan tak seorang pun dari pejabat Rusia membahas soal nuklir dalam perang di Ukraina. Pernyataan itu justru datang dari pejabat negara-negara Barat.

"Jika Anda perhatikan, tidak ada seorang pun dari pihak Rusia yang membahas topik ini dan belum membahasnya," kata Peskov, dikutip dari Reuters, Kamis (17/11/2022).

Dia menyalahkan negara-negara Eropa yang membahas masalah nuklir sehingga meningkatkan ketegangan di kawasan yang sama sekali tidak bisa diterima dan berpotensi membahayakan.

Invasi Rusia ke Ukraina memicu konfrontasi terbesar antara kedua negara sejak Krisis Rudal Kuba pada 1962. Kedua negara adidaya yang terlibat Perang Dingin itu nyaris memicu perang nuklir.

Rusia dan AS saat ini merupakan kekuatan nuklir terbesar. Keduanya memiliki sekitar 90 persen hulu ledak nuklir dunia.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut