Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : China Klaim Latihan Perang Kepung Taiwan Sukses, Gagalkan Upaya Separatisme
Advertisement . Scroll to see content

Soal Virus Corona, Mahathir Tegaskan Malaysia Belum Berencana Larang Turis China

Senin, 27 Januari 2020 - 16:34:00 WIB
Soal Virus Corona, Mahathir Tegaskan Malaysia Belum Berencana Larang Turis China
PM Malaysia Mahathir Mohamad. (FOTO: BEHROUZ MEHRI/AFP/Getty Images)
Advertisement . Scroll to see content

KUALA LUMPUR, iNews.id - Malaysia belum berencana melarang masuk turis China, termasuk yang berasal dari Wuhan, setelah wabah virus corona baru -yang pertama kali ditemukan di Wuhan- telah menyebar ke negara-negara lain.

Perdana Menteri (PM) Malaysia Mahathir Mohamad mengatakan, banyak negara yang tengah menghadapi wabah coronavirus tersebut, namun wabah itu belum mencapai level kritis di Malaysia.

"Kita tak bisa memprediksi waktunya. Banyak negara yang tengah menghadapi masalah ini," ujar Mahathir, seperti dilaporkan The Star, Senin (27/1/2020).

"Namun untuk saat ini, (wabah) itu belum mencapai titik kritis di mana kita harus menghentikan pariwisata," kata dia.

Hal itu disampaikan Mahathir saat menjawab para wartawan yang menanyakan apakah Malaysia akan mengikuti langkah Filipina yang memulangkan para turis China.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut