Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Dideportasi dari Israel, Greta Thunberg: Dunia Mengkhianati Palestina!
Advertisement . Scroll to see content

Surat Mengandung Bubuk Mencurigakan Teror Yunani, UNHCR Jadi Sasaran

Senin, 21 Januari 2019 - 20:20:00 WIB
Surat Mengandung Bubuk Mencurigakan Teror Yunani, UNHCR Jadi Sasaran
Ilustrasi (Foto: AFP)
Advertisement . Scroll to see content

ATHENA, iNews.id - Kantor perwakilan badan PBB yang membidangi pengungsian, United Nations High Commissioner for Refugees (UNHCR) di Yunani, mendapat kiriman surat mengandung bubuk mencurigakan, Senin (21/1/2019).

Kiriman surat mengandung bubuk mencurigakan sedang menjadi pembahasan hangat di Yunani. Puluhan surat itu dikirim ke berbagai institusi serta kampus.

Sumber di kepolisian Yunani, seperti dikutip dari AFP mengatakan, amplop yang dikirim ke kantor UNHCR sama dengan yang diterima hampir 40 lembaga lain dalam beberapa pekan terakhir. Pengirimnya pun sama yakni berasal dari India.

Pada Jumat pekan lalu, lima surat serupa terdeteksi oleh perusahaan pos negara dan Institut Pendidikan Teknologi Thessaly di Larisa. Media lokal Yunani mengungkap, surat ditulis dalam bahasa Inggris yang isinya tentang Islam, namun tak disebutkan secara detail.

Bubuk yang terkandung di dalamnya pun sama, yakni biasa digunakan oleh kalangan industri. Bubuk ini bisa memicu alergi, tapi tidak membahayakan bagi kesehatan.

Pasukan antiteror Yunani pekan lalu menggelar penyelidikan untuk mencari pengirim.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut