Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Prabowo Perintahkan KAI Bangun Pintu Lintasan: Tidak Boleh Ada Kecelakaan Lagi
Advertisement . Scroll to see content

Tabrakan Maut Bus dan Truk, 15 Orang Tewas 46 Lainnya Luka-Luka

Selasa, 20 Februari 2024 - 13:13:00 WIB
Tabrakan Maut Bus dan Truk, 15 Orang Tewas 46 Lainnya Luka-Luka
Tabrakan maut bus dan truk di Mali, Senin (19/2/2024). (Foto: Radar Africa)
Advertisement . Scroll to see content

BAMAKO, iNews.id - Sebuah bus bertabrakan dengan truk di wilayah tengah Mali pada Senin (19/2/2024). Akibatnya, belasan orang tewas dan puluhan lainnya luka-luka, menurut kementerian perhubungan setempat.

Laman Radar Africa pada hari ini melansir, bus tersebut sedang melakukan perjalanan dari pusat Kota Mopti ke Ibu Kota Bamako. Saat tiba di daerah antara Kota Kessedougou dan Ouan, bus itu bertabrakan dengan truk seberat 10 ton yang melaju dari arah berlawanan. 

“Korban sementara adalah 15 orang tewas dan 46 orang luka-luka, beberapa di antaranya luka serius,” ungkap Kementerian Perhubungan Mali dalam sebuah pernyataan. 

Aparat terkait telah membawa para korban tabrakan maut itu ke Rumah Sakit Somino Dolo di Mopti. 

Menurut catatan pemerintah, kecelakaan lalu lintas sering terjadi di Mali. Insiden-insiden itu pada umumnya disebabkan oleh kondisi jalan dan kendaraan yang buruk, serta kesalahan manusia.

Editor: Ahmad Islamy Jamil

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut