Takjub, Kawanan Gajah Hancurkan Kebun Pisang Sisakan 1 Pohon yang Ada Sarang Burung
NEW DELHI, iNews.id - Pemandangan memilukan sekaligus menakjubkan tersaji di Tamil Nadu, India. Kawanan gajah mengamuk lalu menghancurkan ratusan pohon pisang. Hal yang menakjubkan kawanan gajah itu menyisakan satu pohon yang tidak disentuh, yakni karena terdapat sarang burung.
Video suasana kebun pisang yang hancur berantakan serta satu pohon yang masih berdiri masih berada anak-anak burung di sarangnya menjadi viral di media sosial.
Insiden itu terjadi di Sathyamangala, sebuah kota di Distrik Erode pada awal Mei lalu. Lima ekor gajah liar dari Hutan Vilamundi memasuki permukiman.
Menurut laporan televisi lokal, Thanthi TV, kawanan gajah itu memasuki kebun milik seorang pria bernama Krishnasamy dan merusak lebih dari 300 pohon pisang.
Video insiden itu dibagikan di Twitter oleh petugas Dinas Kehutanan India (IFS) Susanta Nanda pada Jumat (7/5/2021).
Dalam tayangan tersebut, warga desa tampak meninjau lokasi dan menunjukkan satu pohon yang tak disentuh kawanan.
“Inilah alasan mengapa gajah disebut raksasa yang lembut. Menghancurkan semua pohon pisang, kecuali yang ada sarangnya,” kata petugas IFS dalam video tersebut, seperti dilaporkan India Times.
Video tersebut mengundang komentar netizen, umumnya memuji kawanan gajah karena kebaikannya.
Editor: Anton Suhartono