Tegang! Pemanjat Tebing Taklukkan Gedung Taipei 101 Setinggi 500 Meter Tanpa Tali Pengaman
TAIPEI, iNews.id - Pemanjat tebing asal Amerika Serikat (AS), Alex Honnold, menaklukkan gedung pencakar langit di Taipei, Taiwan, Minggu (25/1/2026) tanpa menggunakan tali pengaman.
Hannold memanjat gedung Taipei 101 tanpa pengaman, membuat dagdigdug para penonton lokal maupun internasional yang menyaksikan melalui live streaming.
Sorak sorai penonton membahana di lokasi saat Honnold mulai memanjat menara setinggi 508 meter itu.
Dia menanfaatkan kotal logam horizontal sebagai pegangan sehingga bisa memanjat dengan tangan kosong.
Para penonton kembali bersorak saat dia berhenti dan melihat ke bawah.
Aksi berani Honnold itu disiarkan di Netflix dengan delay 10 detik. Dia sedianya memanjat Taipei 101 pada Sabtu kemarin, namun ditunda 24 jam karena hujan.